Bismillah ku mulai langkah...

Bismillah ku mulai langkah...

3.25.2007

kata dan makna

darah dan raga atau yang biasa kau sebut sebagai jiwa, meraba tp kadang jengah untuk merenda arti sebuah kehidupan ini.sungguh komplek bukan.kehidupan yang saya dan kamu alami lebih dari sekedar kata, justru kata hanya akan membataskan makna dari sebuah realita,bukan begitu??. tp kadang juga kita terlalu menggeneralisasikan sebuah realita dengan kata. Kita pasti tahu tentang cerita Luqman yang di abadikan oleh QUr'an, luqman bersama dengan buah hatinya ingin merantau dengan menggunakan sebuah keledai.
Justify Full
di awal perjalanan itu, sang bapak dengn anaknya menunggangi keledai, dan betapa heran masyarakat yang melihat semua itu.
" begokah atau tolol keduan orang ini??masa, keledai, hewan yang lemah di tunggangi oleh dua orang, apa yang mereka pikirkan, hah?" begitulah kira-kira mereka menerkanya.

lalu mereka berdua merubah posisi, sekarang sang anak yang menunggangi keledai dan bpak yang berjalan.

di tepat di sebuah desa, masyarakat terkaget.
mereka berpikir "bego banget tuh anak, masa bapak yang di suruh jalan trus dia sendiri enak-enakan di atas keledai"

sang anakpun kaget. lalu sang bapak mengganti posisi itu sebaliknya. bapak yang di keledai dan anak yang berjalan kaki

masyarakat lain melihat itu. mereka tertegun adakah seorang bapak yang tega melukai anaknya secara perlahan-lahan?adakah??


begitu kehidupan dan kelalai kita dalam menebak hidup ini. akupun merasa kalut sewaktu berpikir bahwa aku terlalu banyak dosa. bagaimana tidak, apa yang kita pikirkan sungguh menjadi tempat bercekalnya sebuah su'uzon, dan itu tnpa kita sadari.

justru karena itu juga aku merasa bahwa aku adalah sebuah badan dan jiwa yang buth bimbingan.

2.26.2007

gelap

dan dalam kesendirian itu selalu ada bagian yang terlihat terang tapi redup-redup du sisi lainnya. meski tak segelap malam yang cukup membuat aku takut atau menjadikan aku ngeri, tetap saja aku merasa keredupan itu ingin melumatkan terangku.

kaupun ingin merasakan bukan, bahwa terang pastilah kegembiraan atau sebuah air yang menyegarkan dahagamu. tapi kau lupa bahwa dahagamu adalah kemutlakan dalam keinginan itu sehingga apa yang kau rasakan hanyalah sebuah keterbatasan. itu yang kupelajari dari limited life ini.

limited life ini, terasa tp tak teraba, layaknya alquran menggambarkan bahwa dunia ini adalah permainan; terbatas dan menyenangkan bukan. atau sebuah falsafah yang mendeskripsikan, jika kita mendorongsesuatu, pastilah sesuatu itu mendorong kita.

aku lupa jika suatu saat nanti kita adalah kekekalan yang bergantung.
kealpaan yang mebuat ku lalai
kegelapan yang menjadikan aku kehilangan
melumatkan diriku pada kehancuran
kenistaan yang tak berujung
awal dari penderitaanku